Surakarta, 11 April 2025 – Dalam rangka memperingati Dies Natalis ke-2, Fakultas Peternakan Universitas Sebelas Maret (UNS) menggelar kegiatan Jalan Sehat dan Gathering yang berlangsung meriah pada Jumat pagi (11/4) di lingkungan Fakultas Peternakan. Acara ini diikuti oleh para guru besar, dosen, tenaga kependidikan (tendik), serta mahasiswa dengan penuh semangat dan antusiasme.
Rangkaian kegiatan dimulai dengan senam bersama di halaman fakultas, menciptakan suasana hangat dan penuh keakraban antar sivitas akademika. Kegiatan dilanjutkan dengan jalan sehat yang menyusuri kawasan kampus UNS, ditemani kehadiran Wiku, maskot UNS yang menambah semarak suasana.
Acara ini juga diwarnai dengan sambutan dari Dekan Fakultas Peternakan, Prof. Ir. Lilik Retna Kartikasari, MP, M.Agr.Sc., Ph.D., IPU., yang menyampaikan apresiasi atas partisipasi seluruh pihak dalam memeriahkan peringatan hari jadi fakultas.
Kemeriahan berlanjut dengan sesi makan bersama dan hiburan yang dipandu oleh MC Drh. Wari Pawestri, M.Sc. dan Dr. Ir. Joko Riyanto, M.P., disusul dengan pembagian doorprize yang dipandu oleh Prof. Dr.Agr. Ir. Muhammad Cahyadi, S.Pt., M.Biotech., IPU., serta berbagai games seru yang melibatkan peserta dari berbagai kalangan.
Acara berlangsung hingga pukul 10.30 WIB ini ditutup oleh Kaprodi S2, Dr. Ir. Ayu Intan Sari, S.Pt., M.Sc., yang kemudian menginformasikan mengenai rangkaian kegiatan Dies Natalis Peternakan selanjutnya dan mengajak seluruh peserta untuk mengikuti sesi foto bersama sebagai kenang-kenangan dari momen berharga ini.
Harapan ke Depan
Memasuki tahun ke-2, Fakultas Peternakan UNS terus berkomitmen untuk menjadi pusat unggulan pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat di bidang peternakan. Harapannya, fakultas ini dapat mencetak lulusan yang kompeten, inovatif, dan berdampak nyata bagi kemajuan sektor peternakan nasional maupun global. Semoga semangat kebersamaan yang terjalin dalam perayaan ini dapat menjadi fondasi kuat untuk pertumbuhan dan prestasi yang lebih gemilang di masa depan.
Redaktur: Maladza Asriyan
Dokumentasi: Faiz Tria dan Akhbar F
Informasi lebih lanjut:
Humas Fakultas Peternakan UNS
Email: peternakan@mail.uns.id
Instagam: @fapet_uns